SMK N 3 SINGARAJA

ENDY TKJ "STEMSI

Jumat, 06 Mei 2011

Tips Google cara mencari dengan lebih cepat

Google telah tumbuh menjadi mesin pencari di internet yang paling banyak digunakan oleh para pengguna di seluruh dunia. Kita terbiasa menggunakan Google untuk mencari segala informasi di dunia maya, mulai dari informasi yang bersifat ilmiah, gosip selebritis, berita atau informasi-informasi lainnya.
Dan orang-orang di Google pun menyadari bahwa kini Google menjadi yang terdepan sehingga mereka selalu berupaya menemukan beragam cara untuk membuat produk mereka --Pencarian di internet-- menjadi lebih baik lagi.
Tips dan trik dibawah ini akan membantu kita meningkatkan keakuratan pencarian yang dihasilkan oleh Google--dan menggunakan kata kunci yang lebih sedikit untuk mendapatkan hasilnya.

Mengetahui lebih dalam tentang 'penghubung' atau operator pencarian
Google dikenal dengan hasil pencariannya yang cukup baik dengan beragam variasi kata pencarian dan untuk mempelajari lebih dalam tentang trik pencarian dasar, Google telah menyiapkan satu halaman web khusus, 
Konversikan hampir semua ukuran
Selain bisa digunakan sebagai kalkulator, Google juga bisa digunakan untuk mengkonversikan suatu ukuran. Misalkan kita ingin mengetahui gram ke ons, maka cukup ketik: ounce in a gram.

Persempit hasil pencarian
Biasanya kita sudah dapat menemukan apa yang kita cari pada halaman pertama pencarian Google, namun seandainya kita mencari informasi yang lebih spesifik misalkan pencarian dari informasi yang dikeluarkan dalam waktu 24 jam terakhir, maka kita bisa mengklik Show Option yang terdapat di atas halaman pencarian.

Jelajahi hasil pencarian menggunakan keyboard
Meskipun baru versi eksperimen tapi ke depannya kita akan bisa menggunakan shortcut keyboard saja untuk menjelajahi hasil pencarian. Bisa dilihat di halaman Pencarian Eksperimental Google.

Temukan wallpaper nan cantik untuk desktop
Google Image Search sudah sangat familiar bagi kita untuk mencari wallpaper terbaru, tapi menemukan wallpaper yang sesuai dengan desktop kita ternyata bisa lebih mudah dari yang dibayangkan. Klik halaman Google Advanced Image Search, lalu klik link Use my desktop size agar secara otomatis dapat mencari gambar yang sesuai dengan dimensi desktop kita.

'Persegikan' hasil pencarian kita
Satu lagi tool pencarian terbaru dari Google, yaitu Google Square. Tool ini akan sangat berguna bagi mereka yang menyukai perbandingan data atas suatu produk. Misalkan kita ingin mengetahui perbandingan produk untuk LCD TV, maka cukup ketik: LCD TV. Google Square akan menampilkan hasilnya dalam bentuk tabel perbandingan.

Untuk lebih jelasnya mengenai trik pencarian Google bisa dilihat di www.google.com/landing/searchtips

0 komentar:

Posting Komentar

COMMENT

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

Slidershow

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons